Sultan-Qaboos-Grand-Mosque-in-Muscat-Oman

Senin, 27 Desember 2010

MEMILIH ISTRI DAN BERBAGAI KRITERIANYA

MEMILIH ISTRI DAN BERBAGAI KRITERIANYA

Pertama, menaati agama dan sangat mencintainya.
Allah Ta’ala berfirman, “Sesungguhnya orang yang paling mulia di antara kamu di sisi Allah ialah orang yang paling bertakwa di antara kamu.” (QS. Al-Hujurat: 13)
Di ayat yang lain, Allah berfirman, “Sebab itu, maka wanita yang shalih ialah yang taat kepada Allah lagi memelihara diri ketika suaminya tidak ada, oleh karena Allah telah memelihara (mereka).” (QS. An-Nisa: 34)
Kedua, tidak mengenal kata-kata yang tercela.
Ditanyakan kepada Ummul Mukminin Aisyah, “Siapa wanita yang paling utama?” Ia menjawab, “Yaitu wanita yang tidak mengenal kata-kata yang tercela dan berpikir untuk menipu suami, serta hatinya kosong kecuali berhias untuk suaminya dan untuk tetap memelihara keluarganya.”
Ketiga, sabar dan tidak mudah bersedih.
Keempat, dia tidak meremehkan dosa
Kelima, berakhlak mulia
Keenam, tidak menceritakan tentang wanita lain kepada suaminya.
Al-Bukhari meriwayatkan dari Abdullah bin Mas’ud, dari Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam, “Janganlah wanita bergaul dengan wanita lainnya lalu menceritakannya kepada suaminya, seolah-oleh suaminya melihatnya.”
Ketujuh, dia tidak memakai minyak wangi ketika keluar dari rumahnya dan memelihara hijabnya.
Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda, “Wanita mana saja yang memakai parfum lalu melintas dihadapan orang-orang agar mereka mencium aromanya, maka dia adalah pezina.” (HR. At-Tirmidzi, An-Nasa’I, dll.)
Kedelapan, dia tidak melihat aurat wanita lainnya.
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda, “Tidak boleh seorang pria melihat aurat pria lainnya, dan tidak boleh seorang wanita melihat aurat wanita lainnya.” (HR. Muslim, Tirmidzi, Abu Daud, dll.)
Kesembilan, menaati suaminya.
Kesepuluh, membantu suaminya untuk menaati Allah.
Kesebelas, gemar bersedekah.
Sumber:
Panduan Lengkap Nikah Dari A Sampai Z, Abu Hafsh Usamah bin Kamal bin ‘Abdir Razzaq: Pustaka Ibnu Katsir.
http://belajarislam.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar